Translate

Saturday, September 17, 2016

Analisa Biaya Bisnis Beras

Analisa biaya bisnis awal beras sebagai pondasi untuk menciptakan peluang dagang beras. Analisa bisnis ini akan berdampak kepada berapa jumlah uang yang akan anda keluarkan dan kapan akan menikmati keuntungan setelah modal terbayar semua. Studi ini sangat perlu jika anda ingin merintis jualan beras apapun jenis berasnya. Terpenting konsumen yang membeli beras sudah ada. Itu menjadi poin penting. 

Berikut ada beberapa alternatif analisa biaya bisnis awal beras jika anda ingin menjadi pedagang beras. Saya mengambil acuan di kota Padang. Jadi anda bisa menyesuaikan domisili dimana anda berada.

1. Menyewa Ruko.


Sewa per tahun {ukuran 4x5} = IDR 12.000.000
Transportasi {roda dua second} = IDR 5.000.000
Display termasuk bak beras = IDR 1.500.000
Alat-alat beras {timbangan, literan, plastik, dsb} = IDR 1.000.000
Modal beras 1.000 kg @ IDR 11.000 = IDR 11.000.000

Biaya pendirian jual beli beras IDR 30.500.000

Asumsi.

Anda dapat menjual beras dalam satu hari 300 kg dengan harga jual IDR 12.500. Dengan mendapat untung 300 x IDR 1.500 = IDR 450.000 per hari. Dan konsumen anda sudah jelas dan tidak ada kendala dalam pemasaran. Apabila rata-rata anda dapat menjual sehari IDR 300.000 maka dalam sebulan anda dapat mengantongi keuntungan sebesar IDR 9.000.000. Modal akan balik pada bulan ke tiga atau ke empat. Jadi cukup menjanjikan jualan beras. 


Note:
Untuk beras saya mengambil harga rata-rata beras yang disukai oleh konsumen. Anda bisa mendapatkan harga beras yang lebih rendah lagi dengan melakukan mitra dengan distributor atau agen beras dengan sistim konsinyasi atau sejenisnya. 



2. Lokasi di rumah.


Transportasi {roda dua second} = IDR 5.000.000
Display termasuk bak beras = IDR 1.500.000
Alat-alat beras {timbangan, literan, plastik, dsb} = IDR 1.000.000
Modal beras 1.000 kg @ IDR 11.000 = IDR 11.000.000

Biaya pendirian jual beli beras IDR 18.500.000 

Asumsi.

Saya meilustrasikan anda dapat menjual rata-rata 200 kg beras dengan harga IDR 12.500. Untung yang anda peroleh 200 x IDR 1.500 = IDR 300.000. Saya ambil rata-rata sebesar IDR 150.000, secara otomatis anda mendapatkan keuntungan sebulan IDR 4.500.000. Modal akan kembali pada bulan ke empat atau ke lima.


3. Kombinasi.


Anda juga bisa melakukan kombinasi ruko dan rumah. Tetapi harus dipertimbangkan apabila sumber daya tenaga kerja, transportasi yang memadai, serta konsumen anda sudah jelas. Kombinasi ini dapat dikatakan sebagai distributor atau agen beras. Untuk poin 1 dan 2 saya mengasumsikan cuma anda sendiri merangkap jabatan sebagai pemilik dan karyawan. Jadi semua keuntungan belum dikeluarkan biaya gaji dan transportasi antar beras ke konsumen. 


Analisa biaya bisnis beras tergantung dari kebutuhan anda. Jadi intinya adalah kemampuan anda untuk memulai bisnis seperti apa. Jangan menggunakan pinjaman bank untuk memulai bisnis. Gunakan sumber daya yang anda punya terlebih dahulu, apabila bisnis berjalan dengan baik anda bisa mempertimbangkan untuk melakukan pinjaman ke pihak ketiga seperti bank. 


No comments:

Post a Comment